SPDT-NTP 2017 : Siap-siap, Kami Mitra BPS Akan Datang Ke Rumah Anda - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Belitung Timur

Butuh Bantuan? Chat melalui WhatsApp pada tombol di pojok kanan bawah

Saat ini Publikasi Kabupaten Belitung Timur Dalam Angka 2025 Telah Tersedia dan bisa diakses pada menu publikasi.

SPDT-NTP 2017 : Siap-siap, Kami Mitra BPS Akan Datang Ke Rumah Anda

SPDT-NTP 2017 : Siap-siap, Kami Mitra BPS Akan Datang Ke Rumah Anda

1 Oktober 2017 | Kegiatan Statistik


Oktober-November 2017 akan menjadi waktu perhelatan pencacahan Survey Penyempurnaan Diagram Timbang Nilai Tukar Petani 2017 (SPDT-NTP2017) di hampir seluruh pelosok negeri ini. Seluruh mitra dan pegawai organik dari Badan Pusat Statistik (BPS) dilibatkan dalam kegiatan ini. Kegiatan ini untuk memperbaharui nilai pembobotan pada konsumsi dan produksi rumah tangga tani. Pada akhirnya angka NTP ini dapat menjadi tolak ukur kesejahteraan dan daya beli dari hampir 40 juta rumah tangga tani lahan dan gurem di seluruh Indonesia (Hasil Sensus Pertanian 2013).
Untuk Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diadakan training centre di dua tempat berbeda di akhir September lalu. Untuk konsentrasi Pulau Bangka di Hotel Puncak Kota Pangkal Pinang dan Pulau Belitung di Hotel Bahamas Kota Belitung. BPS Kab. Belitung Timur menurunkan Syahroni, Gusron, Clara, dan Royhan sebagai pengawas lapangan bersama dengan 12 mitra BPS di antaranya Sukirno, Buana, Yovita, Mirna, dll. Mereka akan datang ke rumah-rumah yang terdaftar sebagai rumah tangga tani dari hasil Sensus Pertanian 2013 lalu. Rumah tangga akan diklasifikasikan kepada beberapa subsector diantaranya tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, perikanan tangkap, dsb. Dikarenakan sifat kegiatan ini adalah survey, maka tidak semua rumah tangga tani akan didatangi, hanya beberapa sampel rumah tangga saja yang daftarnya telah dikirim langsung dari BPS Pusat di Jakarta.

“Harapannya sih warga di Belitung Timur ini bisa welcome kepada mitra BPS yang datang ke rumah dan memberikan data sesuai dengan keadaan sebenarnya” ujar Syahroni sebagai koordinator pengawas survey untuk wilayah Belitung Timur. Untuk wilayah Belitung Timur sendiri akan ada sekitar 446 rumah tangga yang akan didata dalam kegiatan survey ini.
Penulis :
Royhan Faradis
IPDS BPS Belitung Timur


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Belitung Timur (Statistics of Belitung Timur Regency)Jl. Raya Manggarawan Desa Padang Manggar

Kepulauan Bangka Belitung Indonesia

Telp (0719) 9220090

9220091

Mailbox : bps1906@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik